ANALISIS TRANSAKSI PENJUALAN DENGAN METODE ASSOCIATION RULE MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI PADA KAFE RUMAH POHON

Penulis

  • Mohamad Faizal Khamami Universitas Budi Luhur
  • Purwanto Purwanto Universitas Budi Luhur

Kata Kunci:

Data Mining, Association Rule, Algoritma Apriori, Kafe Rumah Pohon Jakarta

Abstrak

Untuk meningkatkan angka penjualan, Kafe Rumah Pohon Jakarta perlu merumuskan strategi penjualan yang efektif, salah satu langkahnya adalah menciptakan promosi yang menarik minat konsumen. Akan tetapi, pihak pengelola sering kali kesulitan dalam menentukan pola penjualan yang optimal untuk digunakan sebagai promosi yang dapat memicu minat beli konsumen. Mengetahui kebiasaan dan preferensi konsumen adalah pendekatan kunci untuk merancang pola penjualan yang dapat diintegrasikan ke dalam promosi yang lebih efektif dan tepat sasaran.Dengan memanfaatkan data transaksi penjualan yang sudah tersedia, Kafe Rumah Pohon Jakarta dapat memahami kebiasaan dan preferensi konsumen sehingga kondisi pasar dapat dianalisis dengan lebih baik, algoritma apriori adalah algoritma yang sangat dikenal dalam menemukan itemset frekuensi tinggi menggunakan metode association rule. Algoritma ini memanfaatkan minimum support dan minimum confidence untuk menentukan batasan dalam perhitungan item. Algoritma apriori berfungsi untuk mengidentifikasi pola pembelian produk yang sering dibeli oleh pelanggan secara bersamaan. Ini dapat dilakukan dengan menganalisis data transaksi untuk menghasilkan pola frekuensi tinggi dan menemukan produk yang sering dibeli oleh pelanggan secara bersamaan. Algoritma Apriori sangat bermanfaat bagi pemilik kafe untuk membuat strategi penjualan berdasarkan pola pembelian. Dalam penelitian ini, peneliti menghitung pola transaksi dengan nilai minimum support 3% dan minimum confidence 35%, menghasilkan 8 aturan asosiasi. Aturan dengan confidence tertinggi 45,28% adalah kombinasi banana fries dan Original Tea, dengan nilai lift 1,32 yang menunjukkan korelasi positif. Dengan pola asosiasi ini, Kafe Rumah Pohon Jakarta dapat merumuskan strategi baru, seperti paket bundling menarik bagi konsumen.

Referensi

R. Randy, “Penerapan Data mining Untuk Menentukan Pola Penjualan Menggunakan Metode Algoritma Apriori (Studi Kasus: Coffe Shop Kopi Bonjera Jakarta),” Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan, vol. 1, no. 6, pp. 1522–1531, 2023.

P. Metode et al., “Penerapan Metode Asosiasi Pada Data Penjualan Transaksi Menggunakan Algoritma Apriori (Studi Kasus Circle’K Apartemen Marabella Jakarta Selatan),” Jurnal Sains dan Teknologi, vol. 5, no. 1, pp. 170–176, 2023, doi: 10.55338/saintek.v5i1.1366.

E. Tachi and N. & Andri, “Penerapan Data mining Untuk Analisis Daftar Pembelian Konsumen Dengan Menggunakan Algoritma Apriori Pada Transaksi Penjualan Toko Bangunan MDN,” Jurnal Nasional Ilmu Komputer, vol. 2, no. 2, pp. 2746–1343, 2021.

Z. Dharma Nugraha, H. Sibyan, N. Mardiyantoro, E. D. Astuti, and R. Mahmudati, “Implementasi Data mining untuk Menentukan Pola Penjualan di Armada Computer Menggunakan Algoritma Apriori,” Journal of Engineering and Informatic, vol. 1, no. 2, pp. 60–64, 2023, doi: 10.56854/jei.v1i2.62.

S. Lestari, and A. Damaiyanti, “Penerapan Data mining Menggunakan Metode Algoritma Apriori Untuk Menentukan Penjualan Barang IT Pada PT. Javas Karya Tungga Jakarta Selatan,” Jurnal Sains dan Teknologi, vol. 5, no. 1, pp. 237–242, 2023, doi: 10.55338/saintek.v5i1.1382.

J. R. Gumilang, “Implementasi Algoritma Apriori Untuk Analisis Penjualan Konter Berbasis Web,” Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak (JATIKA), vol. 1, no. 2, pp. 226–233, 2020, [Online]. Available: http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/informatika

P. Simanjuntak, K. Handoko, E. Elisa, and E. Suharyanto, “Data mining Algoritma Apriori Menentukan Pembelian Material Konstruksi Bangunan,” Jurnal Teknik Informatika Unika ST. Thomas (JTIUST), vol. 8, no. 2, pp. 260–266, 2023.

A. R. Riszky and M. Sadikin, “Data mining Menggunakan Algoritma Apriori untuk Rekomendasi Produk bagi Pelanggan,” Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer, vol. 7, no. 3, pp. 103–108, 2019, doi: 10.14710/jtsiskom.7.3.2019.103-108.

S. Muharni and S. Andriyanto, “Penentuan Pola Penjualan Menggunakan Algoritma Apriori,” Digital Transformation Technology (Digitech), vol. 4, no. 1, pp. 60–71, 2024, doi: 10.47709/digitech.v4i1.3679.

M. A. Ridla, F. Fajriyanto, and M. Marzuqi, “Implementasi Algoritma Apriori untuk Menentukan Pola Transaksi Penjualan Berbasis Web,” JTIM : Jurnal Teknologi Informasi dan Multimedia, vol. 5, no. 3, pp. 196–207, Sep. 2023, doi: 10.35746/jtim.v5i3.399.

U. Transaksi, P. Di, T. Bangunan, D. Algoritma, A. Diah Anggraini, and U. P. Sanjaya, “Analisis Penerapan Metode Association Rule Mining,” Sintech Journal, vol. 5, no. 2, pp. 124–138, 2022, [Online]. Available: https://doi.org/10.31598

Unduhan

Diterbitkan

30-09-2024

Cara Mengutip

Khamami, M. F., & Purwanto, P. (2024). ANALISIS TRANSAKSI PENJUALAN DENGAN METODE ASSOCIATION RULE MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI PADA KAFE RUMAH POHON. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 3(2), 639–646. Diambil dari https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/1419

Terbitan

Bagian

Artificial Intelligence

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

<< < 1 2