Penerapan Metode Model Business Canvas Untuk Membuat Website E-Commerce Pada Kedai Ganema

Penulis

  • Ardin Noor Hamsha Universitas Budi Luhur
  • Humisar Hasugian Universitas Budi Luhur

Kata Kunci:

E-Commerce, CMS, SEO, Toko Online

Abstrak

Kedai Ganema adalah Usaha Mikro Kecil Menengah yang menjual berbagai produk biji kopi, makanan, minuman coffee atau non coffee. Dalam kegiatan penjualan Kedai Ganema masih menggunakan cara konvensional yakni pembeli harus datang ke kedai untuk melihat maupun membeli produk yang ada di Kedai Ganema. Kedai Ganema berupaya meningkatkan kualitas agar dapat bersaing dengan kedai lainnya. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan membuat sebuah website e-commerce.  Masalah yang ada pada Kedai Ganema adalah kedai belum mempunyai fitur untuk melakukan transaksi, media promosi di Instagram hanya sebatas postingan saja tanpa deskripsi lengkap, masih menggunakan pencatatan secara manual manual untuk laporan penjualan, serta jangkauan pemasaran yang terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk membuat dan mengembangkan sebuah website e-commerce menggunakan metode Content Management System (CMS) wordpress serta menggunakan teknik Search Engine Optimization (SEO) agar website berada dihalaman awal pada mesin pencari. pengumpulan data dilakukan menggunakan metode observasi, wawancara, dan studi literatur. Untuk tools yang dipakai pada penelitian ini adalah WordPress sebagai Content Management System (CMS) untuk sistemnya. Hasil dari penelitian ini, yakni website Kedai Ganema yang dimana akan digunakan untuk melakukan transaksi serta dapat melakukan rekapitulasi laporan penjualan. Website yang dibuat dapat mempermudah pembeli untuk melihat informasi produk yang dijual di Kedai Ganema, serta dapat mengurangi kesalahan dalam melakukan rekapitulasi laporan penjualan

Referensi

A. Wirapraja and H. Aribowo, “Pemanfaatan E-Commerce Sebagai Solusi Inovasi Dalam Menjaga Sustainability Bisnis,” 66 Tek., vol. 7, no. 1, 2018.

J. J. B. Lumintang, G. A. J. Rumagit, and M. L. G. Taroreh, “Kajian Manfaat E-Commerce Pada Penjualan Produk Usaha ‘Snacking’ Di Kota Manado,” Agri-Sosioekonomi, vol. 16, no. 3, p. 413, 2020, doi: 10.35791/agrsosek.16.3.2020.31131.

H. Agustin, “Sistem Informasi Manajemen Menurut Prespektif Islam,” J. Tabarru’ Islam. Bank. Financ., vol. 1, no. 1, pp. 63–70, 2018, doi: 10.25299/jtb.2018.vol1(1).2045.

S. Hasan and N. Muhammad, “Sistem Informasi Pembayaran Biaya Studi Berbasis Web Pada Politeknik Sains Dan Teknologi Wiratama Maluku Utara,” IJIS - Indones. J. Inf. Syst., vol. 5, no. 1, pp. 44–55, 2020, doi: 10.36549/ijis.v5i1.66.

G. Mohara and G. Gata, “E-Commerce Untuk Meningkatkan Penjualan Biji Kopi,” J. IDEALIS, vol. 3, no. 1, pp. 34–41, 2020.

P. Pahrizal, D. Deslianti, and A. Sonita, “Pemanfaatan E-Commerce untuk Meningkatkan Pemasaran Produk Usaha Dagang Kopi Api Te Sako, Rejang Lebong, Bengkulu,” JPMTT (Jurnal Pengabdi. Masy. Teknol. Terbarukan), vol. 1, pp. 40–43, 2021.

H. Hasugian, F. Kurniawati, F. F. Fratama, and N. Permatasari, “Peningkatan Omset Penjualan Menggunakan E-Commerce Pada Do’I Coffee,” IDEALIS Indones. J. Inf. Syst., vol. 4, no. 2, pp. 242–249, 2021, doi: 10.36080/idealis.v4i2.2843.

G. Luruk Forek, A. Muawwal, P. Studi Sistem Informasi, and S. Kharisma Makassar, “Implementasi Metode on-Page Search Engine Optimization Pada Website Halo Print Digital,” no. 02, pp. 83–96, 2021, [Online]. Available: https://tech.kharisma.ac.id

I. Athia, E. Saraswati, and A. Normaladewi, “Penerapan Business Model Canvas (Bmc) Untuk Mendorong Mindset Kewirausahaan Di Kalangan Mahasiswa Universitas Islam Malang,” J. Ketahanan Pangan, vol. 2, no. 1, pp. 66–75, 2018, [Online]. Available: https://e-equalsmc3.com/alex-osterwalders-business-model-canvas/

A. Megayanti and R. Amrullah, “Analisis Antrian Dalam Pendaftaran Pengobatan Pasien Menggunakan Metode Fishbone (Studi Kasus : Rsud Moewardi Solo),” JSiI (Jurnal Sist. Informasi), vol. 5, no. 1, pp. 1–6, 2018, doi: 10.30656/jsii.v5i1.578.

Unduhan

Diterbitkan

30-09-2022

Cara Mengutip

Hamsha, A. N., & Hasugian, H. (2022). Penerapan Metode Model Business Canvas Untuk Membuat Website E-Commerce Pada Kedai Ganema. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 1(1), 1436–1444. Diambil dari https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/298

Artikel Serupa

1 2 3 4 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>