OPTIMASI PENDETEKSI DINI KEBAKARAN PADA SMARTHOME DENGAN INTERNET OF THINGS MENGGUNAKAN WEMOS D1 R2

Penulis

  • Sefta Diwa Ananda Universitas Budi Luhur
  • Titin Fatimah Universitas Budi Luhur

Kata Kunci:

Internet of things, Flame sensor, MQ-2, WeMos D1 R2, Smart home

Abstrak

Sistem pendeteksi dini kebakaran sangat diperlukan dalam upaya mencegah kebakaran dan melindungi warga. Oleh karena itu, melalui teknologi IoT, telah dikembangkan sebuah prototipe sistem pendeteksi kebakaran pada smart home yang dilengkapi dengan sensor gas dan sensor api. Prototipe ini memiliki kemampuan untuk melakukan monitoring dan kontrol terhadap kebocoran gas dan adanya api di rumah-rumah warga. Ketika sensor gas mendeteksi kebocoran, kipas otomatis akan menyala untuk mengurangi kadar gas di dalam ruangan. Sementara itu, ketika sensor api mendeteksi adanya api, water pump akan secara otomatis memancarkan air untuk membatasi penyebaran api, dan kipas otomatis akan mati. Selain itu, pengguna juga dapat mengontrol lampu melalui aplikasi Android yang terhubung dengan sistem tersebut. Penelitian ini memiliki perbedaan dengan penelitian sebelumnya melalui penambahan water pump, kipas 12V, flame sensor, dan penggunaan bahasa pemrograman yang berbeda. Hasil dari percobaan prototipe sistem pendeteksi kebakaran pada smart home menunjukkan respons yang cepat terhadap kebocoran gas dan api. Penghuni rumah dapat melakukan monitoring dan kontrol perangkat di rumah melalui smartphone. Pengembangan sistem ini diharapkan dapat memberikan solusi efektif dalam mencegah kebakaran di lingkungan rt.06. Dengan adanya sistem ini, penghuni rumah dapat melakukan monitoring gas dan api serta mengontrol lampu, kipas, dan pompa rumah melalui smartphone Android. Sistem ini juga akan memberikan peringatan melalui suara buzzer dan aplikasi monitoring ketika mendeteksi bahaya kebocoran gas dan api dengan menampilkan data nilai sensor "Gas > 610" dan "Api = 0" untuk menunjukkan kondisi bahaya sehingga pompa akan menyala otomatis.

Referensi

M. Artiyasa, A. Nita Rostini, Edwinanto, and Anggy Pradifta Junfithrana, “Aplikasi Smart Home Node Mcu Iot Untuk Blynk,” J. Rekayasa Teknol. Nusa Putra, vol. 7, no. 1, pp. 1–7, 2021, doi: 10.52005/rekayasa.v7i1.59.

R. Hermawan and A. Abdurrohman, “PEMANFAATAN TEKNOLOGI INTERNET OF THINGS PADA ALARM SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN NodeMcu LoLiN V3 DAN MEDIA TELEGRAM,” Infotronik J. Teknol. Inf. dan Elektron., vol. 5, no. 2, p. 58, 2020, doi: 10.32897/infotronik.2020.5.2.453.

S. Mulyati and Sumardi, “INTERNET OF THINGS (IoT) PADA PROTOTIPE PENDETEKSI KEBOCORAN GAS BERBASIS MQ-2 dan SIM800L,” J. Tek., vol. 7, no. 2, 2019, doi: 10.31000/jt.v7i2.1358.

Abdullah and Masthura, “SISTEM PEMBERIAN NUTRISI DAN PENYIRAMAN TANAMAN OTOMATIS BERDASARKAN REAL TIME CLOCK DAN TINGKAT KELEMBABAN TANAH BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA32,” vol. 2, no. 2, pp. 33–41, 2018.

Amsar, Khairuman, and Marlina, “Perancangan Alat Pendeteksi Co2 Menggunakan Sensor Mq-2 Berbasis Internet of Thing,” METHOMIKA J. Manaj. Inform. dan Komputerisasi Akunt., vol. 4, no. 1, pp. 73–79, 2020, doi: 10.46880/jmika.vol4no1.pp73-79.

N. T. Wirawan, “Smartphone Application Technology In Control Robot In Search Focal Point (Pengaplikasian Teknologi Smartphone Dalam Pengontrolan Robot Dalam Pencarian Titik Api),” J. KomtekInfo, vol. 7, no. 1, pp. 47–57, 2020, doi: 10.35134/komtekinfo.v7i1.65.

N. Nursyifa, M. Ridwan, A. Jaya, A. Syarifuddin, and B. A. Ashad, “Rancang Bangun Smart Home Berbasis Internet Of Things Menggunakan Firebase Real Time Database Dan Aplikasi Android,” vol. 5, no. 1, pp. 6–9, 2022.

I. Setiawan, W. Dewanta, H. A. Nugroho, and H. Supriyono, “Pengolah Citra Dengan Metode Thresholding Dengan Matlab R2014A,” J. Media Infotama, vol. 15, no. 2, 2019, doi: 10.37676/jmi.v15i2.868.

J. R. Noorfirdaus and D. V. S. Y. S. Sakti, “Sistem Pendeteksi Kebakaran Dini Menggunakan Sensor Mq-2 Dan Flame Sensor Berbasis Web,” Konf. Nas. Ilmu Komput., pp. 404–409, 2020.

K. H. Nbr, S. Kasus, T. Nasional, G. Merbabu, and P. Jawa, “Analisis Akurasi Perbandingan Algoritma Indeks Berdasarkan Citra Sentinel-2a,” vol. 05, no. 01, pp. 1–8, 2022.

Unduhan

Diterbitkan

10-10-2023

Cara Mengutip

Diwa Ananda, S., & Fatimah, T. (2023). OPTIMASI PENDETEKSI DINI KEBAKARAN PADA SMARTHOME DENGAN INTERNET OF THINGS MENGGUNAKAN WEMOS D1 R2. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 2(2), 1794–1802. Diambil dari https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/822

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 3 > >>