Penerapan Algoritma Apriori untuk Mencari Pola Pembelian Komsumen pada Toko Plastik Saraswati
Kata Kunci:
algoritma apriori, data mining, association rules, penjualan plastikAbstrak
Dalam transaksi jual beli barang atau jasa selalu memiliki data yang tersimpan sebagai bukti transaksi, data tersebut semakin lama akan bertambah banyak bahkan menumpuk menjadi limbah yang tidak digunakan oleh toko plastik saraswati, Data ini dapat diolah untuk memberikan informasi yang berguna dalam meningkatkan penjualan bagi para pebisnis. salah satu masalah yang sering terjadi pada toko plastik saraswari adalah persediaan stock plastik yang dibutuhkan konsumen terkadang habis atau tidak ada sedangkan agar stock kembali tersedia harus menghubungi sales terlebih dahulu yang memakan waktu beberapa hari untuk datang mengirim barang karna toko tidak mengantisipasi persediaan plastik apa saja yang banyak terjual. Untuk itu dibuatlah aplikasi Data mining sebagai solusi mengatasi masalah yang terjadi pada toko plastik saraswati, penelitian bertujuan untuk mencari informasi plastik yang paling banyak terjual secara bersamaan agar pemilik toko dapat mengantisipasi ketersediaan stock plastik di waktu mendatang serta mengatur tata letak barang yang dibutuhkan pembeli bisa berdekatan sehingga memudahkan pembeli dalam mencari plastik yang dibutuhkan. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah association rule yang berguna untuk mencari kombinasi antar item dalam dataset yang telah di tentukan guna memenuhi support dan confidence yang telah di tentukan, Untuk mencari aturan asosiasi yang akurat diperlukan perhitungan dengan batas support 10% dan confidence 70%. Dari hasil penelitian ini menghasilkan kombinasi pembelian plastik yang terjual secara bersamaan mencapai 3 itemset barang. Dari hasil pengujian dengan menghitung keakuratan menggunakan lift ratio menghasilkan beberapa aturan yang memiliki nilai ratio tinggi yaitu Jika Konsumen Membeli Styrofoam Sedang, Karet Gelang, Maka Membeli Plastik Alas dengan confidence 93% dan support 10,83% serta lift ratio 3,2 dan Jika Konsumen Membeli Karet Gelang, Kantong Hitam Sedang, Maka Membeli Kertas Nasi dengan confidence 71% dan support 12.31% serta lift ratio 2,5.
Referensi
A. J. P. Sibarani, “Implementasi Data Mining Menggunakan Algoritma Apriori Untuk Meningkatkan Pola Penjualan Obat,” JATISI (Jurnal Tek. Inform. dan Sist. Informasi), vol. 7, pp. 262–276, 2020.
A. Setiawan and R. Mulyanti, “Market Basket Analysis dengan Algoritma Apriori pada Ecommerce Toko Busana Muslim Trendy,” JUITA J. Inform., vol. 8, p. 11, 2020.
S. Al Syahdan and A. Sindar, “Data Mining Penjualan Produk Dengan Metode Apriori Pada Indomaret Galang Kota,” J. Nas. Komputasi dan Teknol. Inf., vol. 1, 2018.
M. G. Farhan, D. Januarita, B. A. Krisnamurti, A. B. Praja, and R. Prasetya, “Penerapan Association Rule Mining Untuk Menentukan Pola Kelulusan Mahasiswa Menggunakan Algoritma Apriori,” J. Centive, pp. 159–166, 2019.
C. R. Artsitella, A. R. Apriliani, and S. Ashari, “Market Basket Analysis untuk Mencari Frequent Itemset dengan Algoritma FP-Growth,” J. Al-AZHAR Indones. SERI SAINS DAN Teknol., vol. 6, p. 61, 2021.
N. F. FAHRUDIN, “Penerapan Algoritma Apriori untuk Market Basket Analysis,” MIND J., vol. 1, pp. 13–23, 2019.
D. Astuti, “Penentuan Strategi Promosi Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Menggunakan Metode CRISP-DM dengan Algoritma K-Means Clustering,” J. Informatics, Inf. Syst. Softw. Eng. Appl., vol. 1, no. 2, pp. 60–72, 2019, doi: 10.20895/inista.v1i2.71.
M. Fitriani, G. F. Nama, and M. Mardiana, “Implementasi Association Rule Dengan Algoritma Apriori Pada Data Peminjaman Buku UPT Perpustakaan Universitas Lampung Menggunakan Metodologi CRISP-DM,” J. Inform. dan Tek. Elektro Terap., vol. 10, pp. 41–49, 2022.
R. Febrian, F. Dzulfaqor, M. N. Lestari, A. A. Romadhon, and E. Widodo, “Analisis Pola Pembelian Obat di Apotek UII Farma Menggunakan Metode Algoritma Apriori,” pp. 49–54, 2018.
A. Junaidi, “Implementasi Algoritma Apriori dan FP-Growth Untuk Menentukan Persediaan Barang,” J. Sisfokom (Sistem Inf. dan Komputer), vol. 8, no. 1, pp. 61–67, 2019, doi: 10.32736/sisfokom.v8i1.604.
A. R. Riszky and M. Sadikin, “Data Mining Menggunakan Algoritma Apriori untuk Rekomendasi Produk bagi Pelanggan,” J. Teknol. dan Sist. Komput., vol. 7, pp. 103–108, 2019.