PERANCANGAN E-COMMERCE BERBASIS WEB DENGAN CONTENT MANAGEMENT SYSTEM PADA TOKO MAINAN BOLUNER SHOP

Penulis

  • Yoga Fitryawan Santoso Universitas Budi Luhur
  • Samsinar

Kata Kunci:

E-Commerce, web, cms, mainan boneka lucu, search engine optimizer (SEO)

Abstrak

Toko Mainan Boneka Lucu Bener (Boluner Shop) adalah usaha kecil menengah perorangan berfokus pada penjualan mainan, boneka dan Action Figure yang berlokasi di Mall Kuningan City Lantai 2 (Main district) No. 50. Saat ini, pengolahan data penjualan belum efisien. Hal ini karena data penjualan yang terpisah-pisah dicatat di buku dan ditulis berulang-ulang, sehingga membutuhkan waktu yang lama. Pemesanan barang belum dicatat dengan baik karena menggunakan WhatsApp. Selain itu, toko tersebut belum terkenal karena tidak banyak mengiklankan produknya. Hanya pelanggan yang sudah pernah belanja sebelumnya yang datang untuk membeli lagi.. Kemudian ukuran toko yang hanya 9 meter persegi membuat penjual kesulitan dalam mengelola ruang stok produk. penulis melakukan penelitian untuk mengidentifikasi masalah dan membuat sebuah aplikasi penjualan online (e-commerce) yang bisa membantu pengelolaan bisnis. Penulis menggunakan pendekatan Content management system (CMS) untuk menerapkan model E-Commerce, kemudian Business Model Canvas (BMC) untuk menganalisa model bisnis toko, teknik Search Engine Optimization (SEO) digunakan untuk mencari kata kunci yang tepat, dan strategi pemasaran menggunakan strategi Marketing 4P (Product, Price, Place and Promotion). Hasil penelitian ini adalah model E-commerce dengan performansi yang dapat tampil di mesin pencari dan dapat mengukur jumlah pengunjung sehingga dapat membantu toko mainan Boluner Shop dalam menjual dan mempromosikan produk mereka. Website e-commerce tersebut layak dipergunakan namun masih harus melakukan perpanjangan sewa hosting dan nama domain.

Referensi

Haryanto. A, “Implementasi E-commerce dalam Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi,” Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam, vol. 4, no. 2, pp. 165–181, 2019.

F. Alfiah, R. Tarmizi, and A. A. Junidar, “Perancangan Sistem E–Commerce Untuk Penjualan Pakaian Pada Toko A&S,” ICIT Journal, vol. 6, no. 1, pp. 70–81, 2020.

T. R. Rivanthio, “Perancangan Website E-Commerce Rikas Collection,” TEMATIK, vol. 7, no. 2, pp. 186–195, 2020.

A. D. Putra and A. D. Putra, “Rancang Bangun Aplikasi E-Commerce Untuk Usaha Penjualan Helm,” Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak, vol. 1, no. 1, pp. 17–24, 2020.

Ahmad Zaini Muchtar and Sirojul Munir, “Perancangan Web E-Commerce Umkm Restoran Bakso Arema Menggunakan Framework Laravel,” Jurnal Teknologi Terpadu, vol. 5, no. 1, pp. 26–33, 2019.

R. S. Anggara and M. A. I. Pakereng, “Perancangan Website E-commerce Soemardjan Florist Menggunakan Framework Laravel,” Jurnal Sains Komputer & Informatika (J-SAKTI), vol. 6, no. 1, pp. 21–32, 2022.

Yunianta, A., et al, “Lean Manufacturing Implementation in Improving Quality and Productivity at PT XYZ,” Journal of Industrial Engineering and Management, vol. 12, no. 4, pp. 755–772, 2019.

S. Aman, Supriyanto, and M. A. Putri, “Implementasi BMC Dengan Metode Design Thinking Dalam Menghadapi Covid-19 Di IKM Pati,” Jurnal Teknolologi Dan Manajemen Industri, vol. 1, no. 2, pp. 6–14, 2020.

Ismai, “Rekayasa Perangkat Lunak Berorientasi Objek,” Yogyakarta: Deepublish, 2021, p. 304.

Hassan, A., et al, “A Comprehensive Review of Search Engine Optimization Techniques,” IEEE Access, vol. 7, pp. 117791–117810, 2019.

Unduhan

Diterbitkan

10-10-2023

Cara Mengutip

Fitryawan Santoso, Y., & Samsinar. (2023). PERANCANGAN E-COMMERCE BERBASIS WEB DENGAN CONTENT MANAGEMENT SYSTEM PADA TOKO MAINAN BOLUNER SHOP. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 2(2), 1467–1476. Diambil dari https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/930

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>