IMPLEMENTASI ENHANCING ELECTRONIC CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PELANGGAN DI FEBY LAUNDRY

Penulis

  • Stefanus Alfin Bagaskara Universitas Budi Luhur
  • Yuliazmi Universitas Budi Luhur

Kata Kunci:

E-CRM, Meningkatkan, Laundry

Abstrak

Dunia teknologi saat ini mulai berkembang pesat, terutama di bidang bisnis. Persaingan bisnis semakin meningkat, dan teknologi telah menjadi alasan untuk mengubah cara orang melihat kepuasan pelanggan, yang sebelumnya berfokus pada keuntungan. Hal ini membuat bisnis lain seperti laundry memanfaatkan teknologi untuk mempertahankan hubungan dengan pelanggan dan meningkatkan kepuasan pelanggan melalui layanan yang diberikan oleh karyawan. Electronic Customer Relationship Management (E-CRM) menjadi solusi untuk meningkatkan pelayanan staf dalam kepuasan pelanggan. Berdasarkan penelitian pada Feby Laundry, memiliki masalah dalam meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan. Masalah tersebut adalah kurangnya sistem yang dapat membantu pelayanan terhadap pelanggan seperti staff tidak dapat menampung kritik dan saran, staff kesulitan mengelola keluhan pelanggan, staff kesusahan dalam memberikan informasi promosi kepada pelanggan dikarenakan masih menggunakan satu media, serta staff kesulitan mengetahui kepuasan pelanggan karena tidak ada testimoni. Oleh sebab itu, penulis membuat sistem laundry dengan E-CRM dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan HTML, serta databasenya menggunakan MySQL. Metode penelitian digunakan yaitu enhance dengan mengidentifikasi masalah melalui wawancara pemilik Feby Laundry dan staff, observasi, studi literatur dari jurnal sebelumnya dan dokumentasi yang terdapat Feby Laundry. Hasil dari penelitian yang dibuat berupa aplikasi E-CRM laundry yang dapat meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan seperti memiliki fitur komplain, kritik saran dan testimoni.

Referensi

A. Khair, V. Rosalina, dan S. S, “Rancang Bangun Sistem Informasi E-Commerce Dengan Penerapan Customer Relationship Management Berbasis Web,” PROSISKO J. Pengemb. Ris. dan Obs. Sist. Komput., vol. 8, no. 2, hal. 60–85, 2021, doi: 10.30656/prosisko.v8i2.3856.

I. M. A. Mahendra, I Gede Putu Krisna Juliharta, dan I Nyoman Yudi Anggara Wijaya, “Implementasi Customer Relationship Management (Crm) Berbasis Website Pada Cv. Permata Digital Printing,” J. Inform. Teknol. dan Sains, vol. 4, no. 2, hal. 105–113, 2022, doi: 10.51401/jinteks.v4i2.2019.

S. Saleh, Indera, dan C. Novia Basri, “Sistem Informasi Customer Relationship Management (CRM) dan Analisa Tingkat Loyalitas Pelanggan pada Toko Swalayan,” Ijccs, vol. 15, No 01, no. x, hal. 45–53, 2022.

D. Wulandari, Z. Azhar, dan A. Syafnur, “PERANCANGAN E-CRM UNTUK MENINGKATKAN PELAYANAN DAN LOYALITAS PELANGGAN PADA INTAN LAUNDRY,” vol. 2, no. 3, hal. 229–236, 2022.

Yuliyanti dan Nurahman, “Penerapan E-CRM untuk Media Promosi Online dengan metode SDLC pada Madrasah Al-Falah Bumi Agung,” Sist. Dan Inform., hal. 77–88, 2021, [Daring]. Tersedia pada: https://www.jsi.stikom-bali.ac.id/index.php/jsi/article/view/420/223

F. H. Alqorni dan H. Patrie, “Implementasi E-Crm (Electronic Customer Relationship Management) Dalam Meningkatkan Kepuasaan Dan Pelayanan Terhadap Anggota Koperasi Pegawai Negeri Mina Utama,” IDEALIS Indones. J. Inf. Syst., vol. 3, no. 1, hal. 295–300, 2020, doi: 10.36080/idealis.v3i1.1700.

C. Juliani dan I. Zufria, “Sistem Informasi Manajemen Laundry Menggunakan Metode Customer Relationship Management (CRM) Berbasis Web,” vol. 11, no. 1, hal. 1082–1091, 2022.

V. Hikmatillah, “E-CRM Berbasis Web Pada Sistem Informasi Penjualan Toko Kue,” JATISI (Jurnal Tek. Inform. dan Sist. Informasi), vol. 9, no. 4, hal. 3108–3118, 2022, doi: 10.35957/jatisi.v9i4.2365.

D. Mistikaweni dan L. L. Hin, “PENERAPAN ELECTRONIC CUSTOMER RELATIONSHIP ( E-CRM ) DALAM UPAYA MENINGKATKAN LOYALITAS PELANGGAN DAN,” vol. 2, no. 2, hal. 72–77, 2019.

J. H. P. Sitorus dan M. Sakban, “Perancangan Sistem Informasi Penjualan Berbasis Web Pada Toko Mandiri 88 Pematangsiantar,” J. Bisantara Inform., vol. 5, no. 2, hal. 1–13, 2021.

D. A. Susanto dan H. Dwi, “Perancangan Sistem Informasi Gudang Berbasis Web Menggunakan Framework Laravel,” vol. 10, no. 1, 2023.

Unduhan

Diterbitkan

10-10-2023

Cara Mengutip

Alfin Bagaskara, S., & Yuliazmi. (2023). IMPLEMENTASI ENHANCING ELECTRONIC CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PELANGGAN DI FEBY LAUNDRY. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 2(2), 1350–1359. Diambil dari https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/875

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama